Kegiatan Pamor Keris Polres Pasuruan, Dengan Santun Ingatkan Penerapan Prokes
Polresta Pasuruan – Patroli Bermotor Penegakan Protokol Kesehatan (Pamor Keris) Polres Pasuruan Kota, lakukan himbauan kepada warga di Pasar Kebon Agung agar tetap menerapkan protokol kesehatan (prokes) . Minggu (4/12/2022).
Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dr. Raden Muhammad Jauhari, S.H., S.I.K., M.Si. melalui Kasat Samapta Iptu Kokoh R, S.H. yang memimpin langsung kegiatan tersebut mengatakan, dengan tetap semangat Tim Pamor Keris setiap hari himbau masyarakat untuk tetap menerapkan prokes.
“Setiap hari kami menyasar tempat-tempat keramain untuk memberikan himbauan agar masyarakat tetap menerapkan prokes, mengingat kasus terpapar virus Covid-19 masih ada”. kata Iptu Kokoh
Dalam pelaksanaan patroli, petugas tak bosan menegur masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker, tentunya dengan cara yang santun serta, memberikannya masker gratis.
Dengan hal ini diharapkan dapat menumbuhkan kesedaran masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan, utamanya menggunakan masker saat keluar rumah.
“Semoga dengan setiap hari kita laksanakan Pamor Keris ini, mampu mencegah penyebaran virus Covid-19, khususnya di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota.” Pungkas Iptu Kokoh.