Berita

Kapolres Pasuruan Kota Jadi Orang Tua Asuh Ananda MSM Keluarga Korban Laka KA Di Rejoso

Polresta Pasuruan – Peristiwa kecelakaan tertabrak kereta api tanpa palang pintu pada hari Sabtu (31/12/2022) sekitar pukul 18.30 yg berada di Desa Kasuran Kec. Rejoso Kab. Pasuruan yang termasuk dalam wilayah hukum Polres Pasuruan Kota, mengetuk hati Kapolres Pasuruan Kota dan jajarannya.

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dr. Raden Muhammad Jauhari, S.H.,S.I.K.,M,Si, bersama dengan Wakil Walikota Pasuruan, Adi Wibowo, S.T.P M.Si dan Kepala Cabang Utama Jasa Raharja Jawa Timur, Sdri. Eva Yuliasta menyerahkan santunan kepada keluarga korban kecelakaan yang tertabrak kereta api (KA) tanpa palang pintu.

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dr. Raden Muhammad Jauhari, S.H.,S.I.K.,M,Si mengucapkan belasungkawa yang sedalam dalamnya kepada keluarga korban dan keluarga diberi ketabahan serta keikhlasan, semoga beliau (korban) InshaAllah khusnul hotimah, karena keluarnya korban yaitu menghadiri kegiatan yasinan rutin di rumah saudaranya.

“Kalau ada yang perlu disampaikan jangan ragu hubungi Kapolres Pasuruan Kota atau Kapolsek Rejoso,” ucap Kapolres pada keluarga korban, di Aula Rapat Kecamatan Panggungrejo, pada hari Selasa tanggal (03/01/2023).

“Pada kegiatan kali ini, saya selaku Kapolres Pasuruan Kota atas nama pribadi dan organisasi selain memberikan santunan kepada keluarga korban, saya dan keluarga berniat mengangkat ananda Moh. Sholeh Marzuqi menjadi anak asuh saya dan Polres Pasuruan Kota. Kelak ananda menjadi orang yang berguna bagi bangsa dan negara serta agamanya.” Tambah Kapolres

Lebih lanjut, penyerahan santunan pada keluarga korban sengaja dilakukan setelah kejadian. Hal ini sudah menjadi komitmen Kapolres Pasuruan Kota dan jajarannya untuk ikut berbela sungkawa atas musibah Kecelakaan terbabrak Kereta Api (KA) yang diserakan langsung oleh Kapolres kepada ahli waris.

“Sekali lagi kami atas nama Polres Pasuruan Kota mengucapkan bela sungkawa yang mendalam dan keluarga yang ditinggalkan diberi ketabahan dengan musibah ini, serta santunan kami bisa bermanfaat untuk keluarga korban,” tutup Kapolres.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *