Berita

Polsek Rejoso Waspadai Aksi 3C Dengan Patroli Jalan Raya Pantura

Polresta Pasuruan – Personil Polsek Rejoso laksanakan Patroli Blue Light di Jalan Raya Pantura guna mencegah aksi kriminalitas 3C (Curat, Curas, Curanmor) serta gangguan kamtibmas lainnya. Sabtu (11/3/2023).

Kegiatan menyasar jalan-jalan sepi saat malam hari yang rawan terjadi aksi kriminalitas seperti begal ataupun perampasan.

Kapolsek Rejoso AKP Slamet Hariyanto mengatakan melalui kegiatan rutin patroli blue diharapkan dapat mencegah aksi kriminalitas saat malam hari dengan hadirnya polisi di tengah-tengah masyarakat.

“Kegiatan Patroli Blue Light ini ditujukan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat di waktu istirahat saat malam hari.” Kata Kapolsek Rejoso.

Saat pelaksanaan patroli petugas menyalakan lampu rotator berwarna biru (blue light) yang menandakan kehadiran polisi dengan harapan mampu mencegah niat para pelaku kriminal melancarkan aksinya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *