Berita

Cegah Kelangkaan Minyak Goreng, Polsek Gadingrejo Terus Lakukan Pengecekan Stok Di Benerapa Tempat

Polresta Pasuruan – Pantau stok minyak goreng Personel Polsek Gadingrejo melaksanakan patroli dialogis, tatap muka serta pengecekan langsung ketersediaan minyak goreng di minimarket, pasar, toko, dan beberapa agen sembako, Senin (11/4/2022).

Kegiatan pengecekan dipimpin oleh Kapolsek Gadingrejo didampingi oleh Kanit Binmas Polsek Gadingrejo, Kegiatan ini dilakukan untuk memastikan bagaimana kondisi sebenarnya terhadap stok dan harga minyak goreng di pasaran di Kota Pasuruan.

Kapolsek Gadingrejo Kompol Tribowo Sulaksono SH saat melaksanakan pengecekan mengatakan, ketersediaan minyak goreng dalam kondisi normal. Untuk harga menyesuaikan mekanisme pasar. Warga diimbau tidak panik, tidak perlu melakukan pembelian minyak goreng dalam jumlah besar.

“Dari beberapa pedagang yang kita temui langsung di pasar, bahwa untuk ketersediaan stok minyak goreng di Pasar sudah terpenuhi,” jelasnya.

Kapolsek Gadingrejo menambahkan, pihaknya akan terus melakukan pemantauan langsung ke pasar, perokoan, dan agen sembako guna mengantisipasi kelangkaan menjelang bulan suci ramadhan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *