Berita

Dengan Humanis Patroli Pamor Keris Polres Pasuruan Kota, Himbau Masyarakat Patuhi Prokes

Polresta Pasuruan – Sebagai upaya pencegahan covid-19 Polres Pasuruan Kota melaui tim pamor keris berpatroli memberikan himbauan kepada masyarakat untuk tetap mematuhi protokol kesehatan. Jum’at (18/11/2022)

Beberapa tempat menjadi sasaran kegiatan tersebut yaitu warung kopi, pasar tradisional, dan tempat-tempat yang menjadi pusat keramaian.

Kapolres Pasuruan Kota AKBP Raden Muhammad Jauhari, S.H ,S.I.K, M.Si melalui Kasat Samapta Iptu Kokoh R, S.H. mengatakan kegiatan patroli Pamor Keris ini tetap rutin dilaksanakan guna menghimbau agar mematuhi protokol kesehatan dengan tetap humanis.

“Untuk mencegah penyebaran virus covid-19 melalui kegiatan Pamor Keris ini kita edukasi masyarakat untuk patuhi protokol kesehatan dengan pendekatan yang humanis”. Kata Kasat Samapta.

Pembagian masker gratis juga dilakukan tim patroli Pamor Keris saat menemukan masyarakat yang kedapatan tidak menggunakan masker. Hal tersebut dilakukan untuk menumbuhkan kesadaran masyarakat akan pentingnya patuhi protokol kesehatan dalam upaya mencegah penularan virus covid-19.

Dengan adanya kegiatan patroli yang dilaksanakan Tim Pamor Keris ini juga diharapkan dapat menjaga kondusifitas Kamtibmas di wilayah hukum Polres Pasuruan  Kota.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *