Bersama Cegah Penyebaran Covid- 19 Polres Pasuruan Kota Gelar Vaksinasi Presisi

Polresta Pasuruan – Polres Pasuruan Kota menggelar vaksinasi Covid-19 secara gratis bagi masyarakat umum, pada Kamis (12/1/2023) pagi bertempat di Klinik Pratama FKTP Polres Pasuruan Kota.
Mekanisme proses pelaksanaan vaksinasi yaitu peserta vaksin melakukan pendaftaran dengan menunjukkan nomor tiket yang sudah terdaftar. Peserta vaksin melakukan screening / pemeriksaan awal kesehatan. Peserta vaksin melakukan imunisasi vaksin.
Kapolres Pasuruan Kota AKBP Dr. Raden Muhammad Jauhari S.H S.I.K, M.Si. melalui Urkes Polres Pasuruan Kota Aipda Azarudin mengatakan, vaksinasi massal ini juga dalam rangka mendukung program pemerintah dalam percepatan vaksinasi.
“Tujuannya untuk membentuk herd immunity atau kekebalan kelompok demi mencegah penyebaran Covid-19,” ujarnya, saat memantau kegiatan tersebut.
Vaksinasi ini terbuka untuk umum. Bagi masyarakat Kota Pasuruan yang belum melakukan vaksinasi bisa langsung mendaftar dan datang ke tempat layanan yang sudah disediakan.