Berita

Evaluasi Bulanan dan Pemberian Penghargaan pada Bhabinkamtibmas Polres Pasuruan Kota

Polresta Pasuruan – Wakapolres Pasuruan Kota Kompol Azi Pratas Guspitu SH. SIK. MH. Pimpin kegiatan evaluasi bulanan yang melibatkan seluruh personel Bhabinkamtibmas Polres Pasuruan Kota. Dalam sesi evaluasi ini, dilakukan penilaian terhadap kinerja anggota kepolisian dan juga pemberian penghargaan kepada Bhabinkamtibmas yang telah menunjukkan dedikasi luar biasa dalam menjalankan tugasnya. Selasa(28/11/2023).

Waka Polres mengawali sesi evaluasi dengan menyoroti berbagai aspek kinerja kepolisian, termasuk penanganan kasus, upaya pencegahan kriminalitas, dan hubungan dengan masyarakat. Evaluasi ini bertujuan untuk mengidentifikasi keberhasilan dan tantangan yang dihadapi, sehingga langkah-langkah perbaikan dapat diambil untuk meningkatkan efektivitas pelayanan kepolisian.

“Kegiatan evaluasi bulanan dan pemberian penghargaan ini merupakan upaya Polres Pasuruan Kota dalam memastikan kualitas pelayanan kepolisian tetap optimal dan berfokus pada kebutuhan serta harapan masyarakat. Evaluasi ini akan terus dilakukan secara rutin sebagai bagian dari upaya peningkatan berkelanjutan di lingkungan kepolisian.” Ucap Waka Polres.

“Kami memberikan penghargaan ini sebagai bentuk pengakuan atas dedikasi dan kerja keras Bhabinkamtibmas. Mereka merupakan ujung tombak kepolisian di tingkat desa atau kelurahan, dan peran mereka sangat penting dalam menjaga stabilitas keamanan di wilayahnya.” Tambah Kompol Aziz.

Bhabinkamtibmas yang menerima penghargaan menyampaikan rasa terima kasih dan berkomitmen untuk terus memberikan yang terbaik dalam melayani masyarakat. Penghargaan ini diharapkan dapat menjadi motivasi untuk meningkatkan kinerja dan menjaga hubungan yang baik dengan warga.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *