Cegah Penyebaran Covid- 19, Tim Pamor Keris Terus Tingkatkan Patroli Protokol Kesehatan
Polresta Pasuruan – Polres Pasuruan Kota bersama dengan Polsek Jajaran terus meningkatkan kegiatan Pamor Keris dalam rangka menghimbau masyarakat patuhi protokol kesehatan dalam melakukan aktifitas sehari- hari. (15/5/2022).
Sebelum melaksanakan kegiatan di lakukan apel yang dilakukan di lapangan apel di pimpin Kasat Samapta Polres Pasuruan Kota AKP Yudi dengan di ikuti personel Polres Pasuruan Kota.
Kasat Samapta AKP Yudi mengatakan, Pamor Keris Polres Pasuruan Kota dilakukan dalam rangka menghimbau masyarakat patuhi protokol kesehatan dan mencegah penyebaran covid- 19 di wilayah hukum Polres Pasuruan Kota.
“Kami sampaikan himbauan kepada masyarakat utuk tetap mematuhi protokol kesehatan, bila menemukan pelanggar protokol kesehatan berikan teguran dan sanksi sosial seperti membersihkan lokasi sekitar.” Jelas Kasat.
Semoga dengan setiap harinya dilakukan himbauan kepada masyarakat dapat menyadarkan masyarakat untuk mematuhi protokol kesehatan, karena pandemi covid- 19 belum berakhir.