Patroli Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Purworejo Berhasil Amankan 2 Pemuda Aksi Balap Liar
Polresta Pasuruan – Personel Polsek Purworejo melaksanakan patroli malam hari antisipasi gangguan kamtibmas selama Bulan Ramadhan.
Patroli malam hari dipimpin langsung oleh Kapolsek Purworejo AKP Endy Purwanto S.H bersama personel Polsek Purworejo.
Adapun patroli tersebut dilaksanakan di dua jalan protokol Kota Pasuruan yang sering dijadikan lokasi balap liar yakni Jl. Panglima Sudirman Kota Pasuruan dan Jl. Dr.Wahidin Sudiro Husodo Purut Kota Pasuruan.
Selama pelaksanaan patroli Polsek Purworejo berhasil mengamankan 2 remaja dan sepeda motor yang akan melakukan balapan liar dini hari menjelang Sahur di Jl. Wahidin Sudiro Husodo Kota Pasuruan.
“Ada beberapa sepeda motor memenuhi jalan yang diduga hendak melakukan balap liar. Mungkin ada orang yang nunggu atau memantau dari kejauhan sebelum petugas tiba di lokasi. Sehingga sekumpulan pengendara bersama sepeda motornya, kocar kacir melarikan diri. Alhamdulillah, Petugas berhasil mengamankan dua sepeda motor beserta pengendaranya,” kata Kapolsek Purworejo.
Kemudian para pengendara beserta sepeda motornya, dibawa ke Sat Lantas Polres Pasuruan Kota untuk didata dan diberikan pemahaman atau himbauan.
“Berdasarkan informasi yang diterima, lokasi tersebut yang dicurigai biasa digunakan untuk balap liar yang dilakukan rata-rata kalangan pemuda itu memulai aksinya sekitar pukul 01.00 wib,” pungkasnya.