Berita

Patroli Pamor Keris Polres Pasuruan Kota Himbau Protokol Kesehatan

Polresta Pasuruan – Guna mewujudkan situasi kamtibmas yang kondusif serta memberikan rasa aman kepada masyarakat disaat pandemi virus corona, Tim Pamor Keris Polres Pasuruan Kota terus melaksanakan giat menghimbau masyarakat tetap mematuhi prokes dan pembagian masker untuk memutus rantai dan mencegah penyebaran virus covid-19, Kamis (30/6/2022).

Pada kesempatan ini, dipimpin Kasat Samapta AKP Yudi melaksanakan kegiatan patroli himbau prokes dan bagi – bagi masker kepada warga masyarakat yang kedapatan tidak menerapkan protokol kesehatan seperti tidak memakai masker.

Kasat Samapta Polres Pasuruan Kota AKP Yudi mengatakan, selain menghimbau masyarakat tetap jaga prokes, personel juga membagikan masker kepada warga yang tidak menggunakan masker, serta menghimbau secara humanis tetap mematuhi protokol kesehatan.

“Polri bertugas sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat maka personil wajib setiap hari turun ke lapangan untuk memberikan rasa aman kepada masyarakat, menghimbau masyarakat mematuhi protokol kesehatan.” ujarnya.

Harapannya masyarakat tetap patuh protokol kesehatan covid- 19 dan patuh 5M yaitu pakai masker, mencuci tangan, jaga jarak, hindari kerumunan, dan kurangi Mobilitas. Sehingga penyebaran covid- 19 diwilayah hukum Polres Pasuruan Kota dapat di cegah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *